Hai Pecinta Makanan ? Sekarang saya akan berbagi menu makanan baso. Akan tetapi bakso kali ini akan sangat berbeda karena bukan lagi Bakso Kuah yang disajikan dengan Mie Telor. Baso ini adalah baso bakar. Mungkin bagi sebagian lain akan terasa aneh ketika mendengar namanya. Dikarenakan Inovasi Kuliner yang semakin kesini semakin berkembang sehingga semakin unik lagi untuk menciptakan sesuatu (Kuliner) baru.
Cara Membuat Bakso Bakar Rasa Gurih dan Pedas !
Baso Bakar |
Baiklah sekarang mari kita lihat apa saja bahan yang diperlukan untuk membuatnya dan bagaimana cara membuatnya, dibawah ini :
Bahan-Bahan :
- 20 buah bakso (kecil) sapi, kerat, rebus sebentar
- 6 sdm kecap manis
- garam secukupnya
- tusuk sate secukupnya
Bumbu :
- 125 g kacang tanah, goreng
- 3 buah cabai merah, goreng
- 2 siung bawang putih, goreng
- 2 sendok makan gula merah
- 100 ml air hangat
Cara Membuat :
1. Lumuri bakso dengan kecap manis, lalu tusuk dengan tusukan sate sebanyak 4 buah.
2 Bakar bakso di atas bara api hingga harum dan kecokelatan. Angkat.
Bumbu kacang: Haluskan kacang tanah, cabai, bawang putih, garam, dan gula merah. Tambahkan air hangat, aduk rata.
Sajikan bakso bakar dengan sambal kacang.
Untuk 5 Porsi
Nah, bagaimana simple-kan cara membuatnya ? Bahkan Bakso Bakar ini bisa anda jadikan usaha rumahan. Karena cara pembuatan dan modal yang harus dikeluarkan tidak terlalu tinggi.
Selamat Mencoba !
0 Response to "Resep Membuat Baso Bakar - Ala Mama Ozan"
Posting Komentar